Description
Batu giok madu memiliki tingkat kekerasan yaitu lebih dari 7 skala mohs. Batu yang sangat keras ini cocok untuk dibentuk dan dipoles serta tidak mudah retak atau pecah. Struktur kandungan mineral dari batu giok madu ini terdiri dari kiezelzuur dan sedikit kandungan air dan kapur.
Batu giok solar madu ini memiliki beberapa keistimewaan antaranya yaitu :
- Memiliki tingkat kekerasan yang tinggi
- Terdapat giwang air yang indah dan terletak di dalam batu. Syarat terbentuknya giwang air ini akan mudah terlihat bila kondisi batu sudah plong atau tembus dan mengkristal sempurna. Dan batu giok solar madu bila sudah mengkristal harganya bisa berlipat lipat mahalnya.
- Perlu kita ketahui bersama bahwa, keindahan batu ini terletak pada giwang air yang berada didalam batu tersebut dan bisa dilihat apabila batu solar aceh sudah kristal dan plong sempurna. Semakin mantap giwang airnya maka akan semakin mahal harga jualnya.
Dengan seiring waktu berjalan para pecinta akik akan terus meningkat dan bertambah. Dan orang akan berlomba lomba dalam membuat batu akik ini menjadi plong dan mengkristal. Berikut ini beberapa tips dalam cara mengeluarkan giwang air batu giok solar madu
Cara mengeluarkan giwang air batu giok solar madu
- Rendamlah batu dengan menggunakan wadah toples yang terbuat dari kaca transparan
- Masukkan secara keseluruhan batu ke dalam toples yang sudah diberi air kelapa hijau
- Jemur batu beserta rendamannya di bawah terik matahari antara jam 10.00 sampai jam 14.00. jemur selama 3 – 4 jam selama 1 minggu
- Simpan di tempat yang kering dan sejuk
- Lakukan penggantian air kelapa hijau sebagai air rendaman tiap 1 minggu sekali